Friday 1 March 2013

aktivasi Permanen Windows 8 Via Skype

Windows 8 masih menjadi perbincangan hangat diberbagai media maupun forum pecinta gadget terutama laptop/komputer. Seolah-olah menjadi magnet tersendiri yang bisa menyedot perhatian banyak publik. Postingan kali ini menjelaskan bagaimana caranya agar Windows 8 yang sudah di install bisa aktif permanen tanpa software bantu loader, crack, atau semacamanya dan ini sudah saya buktikan sendiri.

Buat kalian yang belum punya master Windows 8, bisa download dulu disini. Jika ingin install dari flashdisk, bisa baca tutorial disini untuk cara pertama dan baca tutorial disini untuk cara kedua. Kenapa menggunakan flashdisk, karena prosesnya lebih cepat dan tidak mudah rusak karena tidak menggunakan media optik seperti kepingan dvd. Alasan utama kenapa saya menggunakan flasdisk, karena dvd-room komputer saya rusak. Heheeee...

Perlengkapan yang perlu disiapkan hanyalah aplikasi Skype (gratis) atau HP (berbayar) untuk telepon ke pihak Microsoft Amerika. Kalau belum punya Skype, bisa download versi offline intaller disini.

Langkah-langkah aktivasi permanen Windows 8 via Skype adalah sebagai berikut :

1. Install Windows 8 sampai selesai.

2. Install Skype.

3. Buka cmd run as administrator, caranya klik kanan di taksbar pada ujung bawah sebelah kiri.

4. Pilih command prompt (admin)

5. Setelah masuk ke jenedal cmd, ketik slmgr/ipk (serial number). Contoh slmgr/ipk 01234-5678-xxxx-xxx.

6. Setelah berhasil mengganti serial number, ketikkan slui.exe 4.

7. Maka akan muncul jendela seperti ini. Pilih negaranya UK/US. Kalau saya pilih UK.

8. Klik next.

9. Akan muncul jendela baru seperti ini.

10. Catat nomer yang ada dibagian step2, di bawah kolom 1, 2, 3, dst.

11. Buka Skype, pilih negara yang mau ditelpon. Telepon ke nomer Tool Free, karena saya pilih UK maka telepon ke nomer +44-800-018-8354.

12. Setelah terkoneksi teleponnya, klik dial pad guna untuk memasukkan numerik.

13. Ikutin saja petunjuknya, misalkan ditanya home user/business pilih home saja, atau ditanya windows activation window open? pencet 1 saja. Setelah itu masukkan kode yang dicatat tadi.

14. Setelah itu ditanya berapa komputer yang digunakan? Tekan 1.

15. Baru deh dikasih tahu kode konfirmasinya. Pencet # untuk lanjut ke kode berikutnya, dan pencet * untuk mengulangi. Dengarkan dan catat baik-baik kode yang diberikan oleh pihak Microsoft.

16. Masukkan kode tersebut ke step3 kolom A, B, C, dst. Dan klik activate.

Selamat, Windows 8 sudah aktif permanen. Untuk mengecek status aktivasinya, masuk ke cmd run as administrator kemudian ketik slmgr/xpr. Sedikit catatan, untuk mengantisipasi laptop/komputer kalian diblokir pada saat terkoneksi ke internet untuk telepon Skype, lebih baik telepon ke skypenya dari laptop/komputer lain atau ke warnet sebentar untuk telepon lewat Skype.

Sumber

No comments:

Post a Comment